Jumat, 04 November 2016

Kurang Percaya diri karena Merasa Jelek? Dilahkan Lakukan Tips Unik Berikut Agar Anda Bisa Percaya Diri

Pada hakikatnya, tuhan menciptakan manusia sudah sedemikian sempurna. Bagi dari segi wujud ataupun akal yang menjadi kelebihan utama jika dibandingkan dengan makhluk lainnya. Akan tetapi, tidak semua orang memiliki kesempurnaan itu. Karena itulah, tidak heran jika manusia itu beragam, ada yang rupawan dan ada pula yang buruk rupa.


Bagi anda yang memilik wajah rupawan, tentu tidak memerlukan polesan apapun untuk bisa tampil sempurna. Beda halnya dengan yang tidak rupawan, penampilan yang apa adanya pasti bisa membuat mereka tidak percaya diri.

Nah, jika anda merasa tidak rupawan atau jelak, coba lakukan beberapa tips unik berikut ini :

1. Like Father like son
Buah tidak jatuh jauh dari pohonnya. Ungkapan ini jika dipikir ada benarnya juga. Nah, jika anda memiliki wajah yang jelek, itu berarti karena faktor keturunan. Jadi, jangan menyalahkan orang lain, salahkan keluarga anda karena jelek itu adalah keturunan.
justify;"> 


2. Beauty is under the skin
Cantik tidak melulu soal wajah yang rupawan. Jika anda tidak memiliki karunia tersebut, cobalah percantik diri anda dari dalam (inner beauty), misalnya mempebaiki attitude, sopan dan ramah, suka menolong ataupun yang lainnya. Hal itu bisa menjadi daya tarik anda di mata orang walaupun anda buruk rupa.

3. Dont judge the book by it cover
Ingat, kita tidak bisa menilai seseorang hanya dari penampilan luarnya saja. Walaupun seseorang terlihat jelek, belum tentu sifat dan perangainya demikian juga. Bisa jadi dibalik kejelekannya tersebut terselip hati yang dermawan, lemah lembut dan baik terhada sesama. 

4. The righ man in the wrong place
Upps..ketika anda merasa jelek dilingkungan sekitar anda, itu berarti anda berada ditempat yang salah. Tapi sebaliknya, meskipun jelek, anda pasti menjadi yang paling rupawan jika berada di negara afrika sana. Hehe..

5. Love is blind
Cinta itu buta, tidak memandang perbedaan antara masing - masing pasangan. Jika anda tidak merasa percaya diri dan sulit mendapatkan pasangan yang rupawan karena kejelakan anda, cobalah pacarin orang buta saja. Haha, Kejelekan anda tidak akan diketahui pasangan anda.

Jadi, meskipun anda jelek, jangan lantas menjadikan anda tidak percaya diri. Buat kelebihan anda sendiri agar bisa menjadi nilai positif di hadapan orang lain.




10 Tips Sederhana Meningkatkan Percaya Diri


Meningkatkan percaya diri adalah cara terbaik untuk menghargai diri sendiri. Untuk membuat diri kita berharga. Kita tidak perlu menunggu penilaian orang lain. Lihat jauh ke dalam diri sendiri. Temukan apa yang menjadi kelebihan dan kekurangan.
Dua hal tersebut penting untuk meningkatkan percaya diri. Namun ternyata tidak semua orang mampu menemukan cara tersebut. Banyak orang yang tetap berada pada kondisinya. Bertahan pada zona nyaman yang sesungguhnya mematikan potensi secara perlahan.
Lalu apa yang harus dilakukan? Kami berbagi 10 tips sederhana untuk meningkatkan rasa percaya diri. Silahkan langsung disimak.

Jaga diri anda

Mengapa ini berada pada urutan pertama dan apa maksudnya? Tenang ini bukanlah sebuah ancaman. Menjaga diri dari banyak hal itu sangat penting. Menjaga diri agar tetap sehat, menjaga diri agar terhindar dari masalah dan lain sebagainya.
Banyak kasus terjadi dilapangan bahwa ternyata orang yang memiliki tubuh yang proporsional lebih percaya diri dengan daripada orang yang memiliki kelebihan atau kekurangan berat badan. Saya tidak sedang bermaksud mengatakan bahwa anda harus memiliki tubuh layaknya supermodel. Tapi anda bisa melakukan hal-hal sederhana untuk mulai merubah ukuran tubuh anda.
  1. Makan dengan baik
  2. Olahraga teratur
  3. Lakukan perubahan pola hidup secara perlahan
Sebagai contoh sederhana adalah ketika mengunjungi mall, anda bisa memarkir kendaraan lebih jauh dari biasaya sehingga anda bisa berjalan lebih jauh. Ada memilih untuk naik berjalan di tangga daripada menggunakan eskalator. Mungkin terlihat sederhana tetapi ketika hal itu anda lakukan akan membawa perubahan secara teratur.
Ketika anda mencari sumber untuk membangun rasa percaya diri anda dari luar, maka anda akan gagal total. (Emma Nasha)

Berdiri  yang tegak

Perhatikan cara berjalan anda. Apakah anda sering berjalan dengan muka tertunduk. Bagaimana posisi bahu anda. Bagaimana anda beridiri. Ketika anda masih merasa kurang tegak ketika berdiri, maka mulai sekarang berdiri dengan tegak. Tatap kenyataan ke depan dengan pandangan lurus.
Baca juga:

Tersenyumlah

Dalam islam dikatakan bahwa “Senyum adalah ibadah”. Saya tidak bermaksud mengajarkan anda cara tersenyum. Karena anda tahu bahwa tersenyum sendiri itu dianggap oleh sebagian orang adalah tindakan gila. (Pada kenyataannya terkadang dibutuhkan hal-hal ‘gila’ untuk melesat lebih cepat).
Sewaktu kuliah dosen saya pernah bercerita bahwa setiap pagi, ketika bangun pagi. Hal pertama yang dia lakukan adalah berdiri di depan cermin dan tersenyum sambil mengucapkan ‘selamat pagi’. Apa yang menarik dari hal ini. Ternyata hal tersebut sangat membantu untuk meningkatkan kepercayaan diri.

Tatap mata lawan bicara

Salah satu tips sukses dalam membangun komunikasi adalah dengan menatap mata lawan bicara. Selain mendapatkan nilai plus bahwa anda memperhatikan apa yang dibicarakan. Anda juga dinilai memiliki rasa percaya diri yang tinggi.
Kami yakin anda pernah melihat orang yang sedang dihakimi, entah oleh polisi atau warga. Sederhananya adalah anda pernah dimarahi (dinasehati) orang tua ketika anda melakukan kesalahan. Saat itu anda hanya bisa tertunduk. Itu karena anda tidak percaya diri. Bagaimana mungkin bisa percaya diri ketika tahu persis bahwa yang anda lakukan adalah salah.

Berpikir posisitif

Rasa percaya diri menjadi menurun karena pikiran negatif. Kita terkadang berpikir ‘ini tidak mungkin’ padahal secara teori semua hal mungkin terjadi. Jadi, diperlukan pikiran positif. Bahwa hasil yang akan dicapai nantinya akan sesuai dengan apa yang telah kita rencanakan.
Meskipun pada kenyataannya banyak hasil yang tidak sesuai dengan rencana. Namun ketika sudah berpikir negatif dari awal maka bisa dipastikan hasilnya akan lebih hancur lagi.

Jadi sukarelawan

Pernah berpikir untuk melakukan sesuatu tanpa mengharapkan imbalan. “Hari gini, GRATIS apa kata dunia”. Hampir kita tidak pernah menemukan hal-hal gratis lagi. Semua serba pakai uang. Bahkan untuk sekedar kencing saja kita harus menyisihkan uang 2.000 perak.
Namun ketika berniat membangun kepercayaan diri maka salah satu caranya adalah dengan menjadi sukarelawan. Anda bisa memanfaatkan skill anda untuk membantu orang lain. Anda akan tahu bahwa ternyata membuat orang lain tersenyum bahagia ternyata jauh lebih berharga daripada uang.

Terus belajar

Belajar adalah kunci dari segalanya. Apapun yang ingin kita lakukan selalu dimulai dari proses belajar. Untuk menghasilkan kesuksesan pun terkadang harus belajar dari kegagalan.
Jadi, untuk membangun dan meningkatkan rasa percaya diri anda harus belajar banyak. Anda harus belajar memahami diri. Belajar bisa anda lakukan dimana saja dan kapan  saja. Banyak sumber belajar gratis yang bisa anda temukan seperti perpustakaan dan internet, kalau punya kesempatan anda bisa melanjutkan ke jenjang sekolah yang lebih tinggi.

Selesaikan pekerjaan yang tertunda

Pekerjaan yang tertunda menjadi penyebab anda kurang percaya diri. Anda akan merasa risih bergaul dengan teman kantor ketika anda memiliki pekerjaan yang masih tertunda. Bahkan anda akan sangat takut untuk menemui atasan gara-gara pekerjaan yang tidak diselesaikan tepat waktu.
Selesaikan pekerjaan tersebut. Masukkan dalam daftar skala prioritas anda. Apapun alasannya sehingga pekerjaan tersebut tertunda. Anda tetap harus menyelesaikannya dengan segera.

Lakukan hal-hal yang membuat anda takut

Pernah dengar kata phobia, atau anda memiliki phobia pada sesuatu. Rasa takut adalah penghalang untuk mendapatkan rasa percaya diri. Buatlah catatan tentang apa yang anda takuti tersebut. Taklukkan satu persatu. Anda akan tahu bahwa segala sesuatu bisa anda lakukan ketika mau berusaha.
Sederhanannya adalah ketika anda takut ketinggian. Maka mulailah untuk berlatih naik ke gedung tinggi, berdiri di puncak gunung, berjalan di jembatan dan lain sebagainya. Apapun yang membuat anda takut, taklukkan itu. Keluarlah sebagai pemenang karena sesungguhnya anda memang bisa melakukannya.

Meningkatkan percaya diri dengan merubah pergaulan

Lingkungan ternyata sangat berpengaruh dalam pembangunan karakter seseorang. Anda menjadi orang yang kurang percaya diri bisa jadi karena anda bergaul dengan orang-orang yang pesimis dalam hidupnya. Selalu melihat kenyataan tidak adil tanpa mau melakukan hal lebih.
Untuk meningkatkan percaya diri maka tinggalkan pergaulan anda. cari tempat bergaul yang baru. Temukan orang-orang yang berpikir positif. Belajarlah hidup optimis dari mereka. Jangan membuat potensi dalam diri anda terkubur mati karena pengaruh buruk dari orang-orang yang tidak percaya dengan kemampuan anda.
Masih butuh tambahan lagi? Kalau dari kami cukup selebihnya andalah yang perlu mengeskplor kemampuan untuk meningkatkan percaya diri anda. Sekali lagi, lihat lebih dalam diri anda. Kenali kemampuan anda, pahami keinginan anda dan berbuatlah tanpa pernah takut gagal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar